
Saat kita mengadakan training, ada 3 jenis audience yang biasa kita hadapi:
1. Karyawan/Dewasa
Biasanya para peserta ini lebih hot bila diajak Ice breaker yang gila2, bahkan bila diajak maen outdoor mereka-mereka ini bisa sampai lepas baju dsb. hehehe...
Gampang diajak diskusi & klo kasih Ice breaker kasih aja yang aneh-aneh dan gila-gila. Pasti tambah cair suasana... misalnya: kokology yang interpretasinya mengarah ke 17 tahun keatas, gerakan kreativitas masing2 peserta dll
2. Mahasiswa/Muda
Untuk peserta ini, klo diajak Ice breaker yang gila-gila seperti diatas agak kurang dahsyat... tetep ruameee tai sedikit malu-2. Selain gampang diajak diskusi, para peserta yang usia ini sangat mudah untuk diajak bernyanyi sambil bergoyang bersama. Mungkin karena jiwa muda khan lebih sering megikuti musik dan hiburan.
3. SMA/ABG
Klo peserta yang ini agak sulit diajak diskusi atau menarik refleksi.. harus dipancing dan pra kondisi dulu (klo 3 hari 2 malam pelatihan hari 1 harus mulai dibangun metode Andragogy yang cukup kuat). Agak malu-malu klo diajak maen yang gila-gila... tapi tetep sama klo diajak bermain sambil bernyanyi dan bergoyang akan semakin meriah... Apalagi pakai lagu2 & prokem-2 populer seperti : lagu TTM, Buaya Darat kata-2: Maksud Looh?, Iyyuuukk... dsb
Nah, kelihatannya asyik kan? Materi Pelatihan dan Gamesnya disini >>

Widget by [ Tips Blogger ]
0 Sobat Yang Komentar:
Post a Comment